Rabu, 28 September 2011

Bandara internasional lombok

Di pulau yang sangat kecil ini sudah mempunyai bandara internasional  yang terletak di  lombok tengah di pedesaan tanak auw.
Bandara ini sangat lah dekat dengan pantai kuta lombok yang sangat terkenal dengan panti putihnya.
Seluruh penerbangan pesawat tujuan Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), yang selama ini mendarat di Bandara Selaparang akan dialihkan ke Bandara Internasional Lombok mulai 30 September malam.

"Semua penerbangan akan dialihkan ke sana (Bandara Internasional Lombok) semua karena mulai pukul 21.30 Wita Selaparang sudah ditutup. Esoknya, 1 Oktober Bandara Internasional Lombok resmi beroperasi," kata Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubminfo) NTB Ridwan Syah kepada wartawan, Rabu (20/7).

Hingga saat ini, ujarnya, kesiapan tekhnis untuk operasional Bandara Internasional Lombok sudah tidak ada masalah, termasuk kesiapan Depo Pertamina untuk memasok bahan bakar pesawat. Pembangunan fisik depo itu baru sekitar 60%.

"Kalau belum rampung, Pertamina siap memasok bahan bakar pesawat menggunakan mobil tangki," ujarnya.

Operasional Bandara Internasional Lombok juga diharapkan dapat langsung berfungsi sebagai bandara embarkasi pemberangkatan jemaah calon haji dari NTB yang jadwal keberangkatannya dimilai 5 hingga 10 Oktober. Dengan demikian, 4.500 jamaah calon haji dari NTB tidak perlu lagi terbang melalui Surabaya sehingga bisa mengirit biaya hingga Rp2,5 juta per orang. (YR/OL-01)